Senin, 10 Juni 2019

Mengenal Micrososft Word 2010, Menu, dan Fungsinya


MENGENAL MICROSOFT WORD 2010, MENU, SERTA FUNGSINYA
Hai Sahabat, diantara kalian pasti pernah atau sedang menggunakan Microsoft word 2010. Bagi yang pernah menggunakan Microsoft ini pasti sudah mengetahui apa saja menu yang terdapat di dalamnya, tapi bagi yang belum, jangan khawatir, kali ini saya akan membahas mengenai Microsoft word 2010 lengkap dengan menu dan fungsinya. So, baca sampai selesai ya sahabat!!!
Microsoft word merupakan software pengolah kata yang paling populer dan  banyak digunakan dalam mengolah kata. Fungsi dari Microsoft sendiri diantaranya adalah dapat membuat tulisan yang bervariasi, membuat surat, memasukkan gambar, membuat grafik dan tabel, serta membuat dan menyimpan dokumen. Dalam perkembangannya, Microsoft telah mengalami banyak peningkatan, mulai dari Microsoft Word 1998, 2003, 2007, 2010, 2013, 2016. Kali ini yang akan dibahas adalah Microsoft word 2010 yang disarikan dari berbagai sumber artikel.
Microsoft Word 2010 merupakan aplikasi pengolah kata yang merupakan kelanjuatan dari versi sebelumnya, terdapat beberapa kelebihan yang ada di Microsoft Word 2010 ini, salah satunya adalah mengubah format dokumen ke pdf yang tidak ada di versi sebelumnya.
 Dilansir dari terampiloffice.blogspot.co.id berikut beberapa fitur yang ada di Microsoft Word 2010 :
  • Menyediakan kemampuan untuk menciptakan dan mengubah tampilan.
  • Sekilas Ribbon pada Microsoft Word 2010 terlihat sama dengan Microsoft Word 2007 ini salah kelebihan yang membuat kita lebih merasa terbiasa atau cepat akrab dengan tampilan ribbon Micosoft Word 2010. Selain itu kita juga dapat menyesuaikan tombol Ribbon pada navigasi dengan langkah-langkah sebagai berikut: dari menu File pilihOption pada tampilan Word Option pilih Customize Ribbon. Quick Access Toolbar juga dapat disesuaikan di Microsoft Word 2010.
  • Selain menekan "Control + F" untuk fitur Find, Microsoft Word 2010 sekarang telah mempunyai Opsi “Find”, “Replace” and “Select” di sudut kanan atas dari Panel Navigasi.
  • Pilihan Paste Preview dalam Microsoft Word 2010 membuatnya lebih mudah untuk menyalin/memotong dan menyisipkan teks, grafik, grafik, dan lain sebagainya sehingga Anda tidak perlu melakukan banyak hal untuk mengorganisir kembali dalam dokumen.
  • Anda juga dapat langsung mengambil screen shots (gambar layar), Microsoft Word 2010ini memiliki fitur yang dapat digunakan, Anda hanya cukup pergi ke menu Insert pilihScreenshot untuk mengambil gambar layar.
  • Microsoft Word 2010 juga memiliki Opsi Background Removal yang dapat menhapus latar belakang gambar. Cukup memasukkan gambar ke dalam dokumen Word Anda, kemudian pilih Background Removal Tool

Dengan beberapa fitur yang ditawarkan, tentu akan membuat pekerjaan menjadi lebih mudah dan cepat.
Berikut bagian yang ada di Microsoft Word 2010 beserta fungsinya yang dirangkum dari beberapa artikel.

Tampilan Microsoft Word 2010 (Sumber : google.com)

  1. Quick Access Toolbar, letaknya dipojok kiri atas tepatnya. Setiap tombol dikenali menurut bentuk-bentuk ikon gambar yang masing-masingnya mewakili perintah tertentu dan berbeda perintah antara tombol yang satu dengan yang lainnya.
  2. Title Bar, terletak di paling atas, berfungsi untuk menampilkan nama dokumen yang sedang aktif.
  3. Status Bar, berada di pojok kiri bawah, berfungsi untuk menunjukkan lembar kerja yang saat itu digunakan.
  4. Scrol Bar, digunakan untuk menggeser lembar kerja ke kiri atau ke kanan dan ke atas atau ke bawah.
  5. Lembar kerja, merupakan lembar yang sedang dikerjakan.
  6. Zoom in-out, digunakan untuk memperbesar atau mengecilkan tampilan lembar kerja.
  7. Kontrol Windows, terdapat di pojok kanan atas, ada 3 fungsi yaitu menutup sementara, memperbesar dan mengecilkan jendela, serta menutup jendela.
  8. Office Button, berfungsi untuk menampilkan menu-menu.
  9. Menu bar, di dalam Microsoft Word 2010 terdapat menu sebagai berikut : Home, Insert, Page Layout, References, Mailings, Review, View.

  • File, di dalamnya terdapat tool Save as, yang berfungsi untuk menyimpan file dengan nama yang berbeda.
  • Home, terdapat banyak tool di ribbon Home, diantaranya adalah tool Bold, Italic, dan Underline yang berfungsi untuk menebalkan, membuat miring, serta memberi garis bawah pada tulisan.
  • Insert, diantara tool yang ada di menu insert adalah Clip Art, picture,Table, Shapes dan lain-lain yang berfungsi untuk memasukkan gambar, tabel, bentuk-bentuk, dan lain-lain.
  • Page Layout, salah satu tool yang terdapat di Page Layout adalah Margins yang berfungsi untuk mengatur ukuran kertas yang akan digunakan.
  • References, di dalamnya terdapat Footnote, Insert Citation, Bibliography, dan lain-lain yang berfungsi untuk memberikan sumber dari kutipan yang diambil.
  • Mailings, digunakan untuk membuat surat secara otomatis.
  • Review, salah satu toolnya adalah New Comment, yang berfungsi untuk memberi komen atau masukan dari tulisan yang dibuat.
  • View, di dalamnya terdapat kolom Ruler yang berfungsi untuk menampilkan atau tidak ruler di lembar kerja.

Itulah penjelasan mengenai Microsoft Word 2010 yang sangat singkat, mohon maaf karena terdapat banyak sekali kekurangan dan kesalahan. Terima kasih banyak bagi yang sudah mampir, semoga bermanfaat dan tetap semangat membaca ya sahabat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar